Jakarta (OPM) - Banyak produsen laptop menyuguhkan spesifikasi mumpuni guna menghasilkan daya tarik untuk konsumen. Namun, harga yang terlampau tinggi bisa membuat hambatan tersendiri terkait penjualan laptop.
Salah satu produsen laptop asal Taiwan, Asus menghadirkan laptop seri Asus X550IU dengan prosesor AMD FX-9830P generasi ke-7 serta didukung kekuatan grafis AMD Radeon RX 460.
Dilihat dari sisi harga dan spesifikasi RAM 8GB, perangkat komputer mobile dengan layar 15,6 inci ini tampak setara dengan HP Pavilion 15-P017AU (layar sentuh). Namun, keduanya sama-sama diperkuat prosesor AMD (berbeda seri) serta layar yang sedikit lebih besar pada tipe Asus X550IU.
Desain
Dari sisi desain, Asus X550IU tampil dengan bodi yang cukup besar karena memang layar yang cukup luas (15,6 inci) serta dibalut dengan warna hitam. Uniknya, laptop ini memiliki guratan-guratan bergaya printed circuit board (PCB), sehingga membuatnya tampak gahar.
Permukaan cover terlihat mengkilap sekaligus licin dengan logo khas Asus di bagian tengah. Pada bagian dalam atau bidang permukaan keyboard, masih mempertahankan kesan artistik bergaya PCB dengan garis-garis berwarna merah.
Tombol keyboard sengaja mengusung warna oranye yang terlihat lebih menyolok dengan latar hitam pada tombol-tombol keyboard-nya. Asus juga menyediakan 'key number' pada bagian kanan keyboard.
Kesan berat tidak terelakan dari laptop ini, karena Asus pun menyematkan fitur DVD RW di bagian sisi, membuatnya terlihat tebal. Meskipun demikian, perangkat memiliki sirkulasi udara yang baik dengan ventilasi atau pembuangan udara di bagian sisi.
Fitur
Salah satu fitur yang disematkan pada X550IU ialah Instan On. Fitur ini memungkinkan perangkat dapat dipakai kembali dengan cepat (2 detik) setelah laptop dalam posisi mati layar.
Selain itu, perangkat didukung dengan teknologi USB 3.0, yang memungkinkan perangkat mentransfer file 10 kali lipat lebih cepat ketimbang USB 2.0. Dengan teknologi ini, memungkinkan file sebesar 25GB (film kualitas Blu-ray) untuk dapat ditransfer dalam waktu 70 detik.
Tidak hanya itu, laptop Asus X550IU juga dibekali teknologi SonicMaster, yang memungkinkan perangkat mengeluarkan suara yang cukup jernih. Kualitas audio juga cukup baik ketika memutar konten multimedia.
Asus juga menyematkan Smart Gesture, yang memungkinkan respon cepat dan tepat di berbagi input sentuhan. Selain itu, ada bagian keyboard untuk fungsi numpad yang menyerupai keyboard PC konvensional, yang memudahkan tugas-tugas penghitungan atau pekerjaan pengguna.
Jajal Game 3D
Untuk melihat seberapa kuat kemampuan hardware perangkat, Okezone sempat menjajalnya dengan benchmark game Resident Evil 6. Terlihat skor menunjukkan angka 6998 dengan Rank S.
Keterangan menunjukkan bahwa game bekerja dengan sangat baik, bahkan di resolusi tertinggi sekalipun (1920 x 1080 piksel). Hasil ini bisa dicapai karena perangkat didukung dengan AMD Radeon RX 460.
Laptop Asus X550IU juga mumpuni ketika bermain game Watch Dogs dengan pengalaman 20 frame per detik (FPS) di pengaturan grafis tingkat rendah hingga menengah. Semakin rendah resolusi dan pengaturan grafis di turunkan, maka permainan tampak berjalan semakin mulus.
Asus X550IU versus Dell Inspiron 15 5567
Mengusung spesifikasi yang hampir serupa, Asus X550IU tampaknya bersaing dengan Dell Inspiron 15 5567. Mulai dari layar, Asus X550IU tampil dengan layar 15,6 inci, begitu pula dengan Dell Inspiron 15 5567.
Kedua perangkat juga mendukung RAM 8GB dengan storage sebesar 1 TB. Hanya saja, bila Asus X550IU didukung AMD Radeon RX 460, Dell Inspiron 15 5567 mengusung AMD Radeon R7 M445 2GB.
Perbedaan lainnya, bila Asus X550IU tampil dengan AMD FX-9830P, Inspiron 15 5567 dilengkapi dengan Intel Core i5 7200U.